Cari Artikel

Rabu, 28 April 2010

Karakoram Highway - Jalan Internasional Tertinggi di Dunia (4.693 m)




Karakoram Highway route map

Karakoram Highway adalah jalan beraspal internasional tertinggi di dunia. Jalan ini menghubungkan China dan Pakistan melalui barisan Pegunungan Karokaram dan Khunjerab Pass di ketinggian 4.693 m dpl (sebagaimana terlihat di pembacaan SRTM (Shuttle Radar Topography Mission) dan GPS). Karakoram Highway membentang dari wilayah Xinjiang di China hingga Gilgit-Baltistan di Pakistan. Total panjang jalan adalah 1.300 km (806 km di Pakistan, 494 km di China).


Foto satelit

Karakoram Highway menghubungkan Pakistan dengan jalan sutera (Silk Road) dari Kashgar (sebuah kota di wilayah Xinjiang, China) hingga Abbottabad di Pakistan. Pada 2006, Pakistan dan China menandatangani MoU yg berisi tentang perbaikan dan pengembangan Karakoram Highway. Nantinya, lebar jalan akan menjadi 30 m (dari sebelumnya 10 m).


Karokaram Highway near Passu in Pakistan

Karakoram Highway juga merupakan tujuan wisata yg cukup populer di Pakistan. Hal ini dikarenakan jalan ini melintasi banyak pegunungan, sungai, dan gletser, tentunya dengan panorama indah khas Himalaya. Waktu yg paling tepat untuk berkunjung ke sana adalah saat musim semi atau awal musim gugur.


The Karakoram Highway in the Xinjiang region of China.

Dalam pembangunannya, 810 pekerja Pakistan dan 82 pekerja China tewas, kebanyakan karena longsor dan terjatuh dari ketinggian. Karakoram Highway sendiri dibangun dari tahun 1966 hingga 1986.


Milestone near Besham in Pakistan.


Truck passing through the Astore District of Pakistan, with Nanga Parbat in the background


Karakoram Highway along the Indus River.


Longsor yg terjadi di musim hujan kerap membuat jalan ditutup untuk beberapa waktu

sumber kaskus.us

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Beri komentar pada artikel ini

Related Posts with Thumbnails