Cari Artikel

Jumat, 04 Juni 2010

Mengapa Remaja Sulit Konsentrasi

Orangtua yang putus asa anak remajanya sulit konsentrasi di kelas, dan tidak mampu mengerjakan pekerjaan rumah tidak perlu sedih lagi.

aamboyz.blogspot.com
Anak mereka bukan malas maupun tidak memperhatikan, tapi mungkin saja mereka merupakan korban dari neurobiology

Penelitian terbaru menemukan bahwa otak remaja akan terus berkembang hingga dewasa jauh lebih lama dari yang diperkirakan sebelumnya.

Remaja mungkin terlihat seperti kaum dewasa muda, namun struktur otak mereka menyerupai anak yang jauh lebih muda, berdasarkan penelitian yang diterbitkan di Journal of Neuroscience.

“Ini tidak selalu mudah bagi remaja untuk memberi perhatian di keras tanpa membiarkan pikiran mereka mengembara atau mengindahkan gangguan dari saudara mereka saat ingin memecahkan masalah matematika,” kata Dr Iroise Dumontheil dari Institute of Cognitive Neuroscience, University College London, yang merupakan salah satu dari penulis studi ini.

“Namun ini bukan kesalahan remaja tersebut yang tidak dapat berkonsetrasi dan sangat mudah terganggu. Ini berhubungan dengan struktur otak mereka. Remaja secara sederhana tidak memiliki kapasitas mental yang sama dengan orang dewasa.”

Dengan menggunakan MRI scan, aktivitas otak remaja dimonitori saat mereka mencoba untuk menyelesaikan masalah di kepala, sambil berusaha melupakan gangguan lingkungan.

Tindakan ini menunjukkan tingkat aktivitas yang tidak diperkirakan sebelumnya dari korteks prefontal, bagian cukup besar di otak bagian depan yang berkaitan dengan pengambilan keputusan dan multitasking. Ini menunjukkan bahwa otak bekerja kurang efektif dibandingkan saat dewasa.

“Kita memahami bahwa korteks prefrontal dari anak muda berfungsi dengan cara yang lebih abstrak, namun kami tidak mengira ini akan terus berlanjut hingga umur 20-an ataupun di awal 30 tahunan,” kata Dr Sarah-Jayne Blakemore yang memimpin studi ini.

“Ini berarti bahwa kita akan banyak melakukan hal yang sia-sia saat membuat beberapa keputusan,” kata Blakemore.

Pola pikir yang abstrak ini berada pada otak remaja yang banyak mengandung area abu-abu seperti sel tubuh dan penghubung yang membawa pesan ke otak. Saat kita bertambah umur, jumlah dari area abu-abu ini akan berkurang di otak kita.

2 komentar:

  1. Oleh: Kak Zepe
    Prestasi seorang anak, sangat ditentukan oleh beberapa hal. Salah satunya adalah kemampuan berkonsentrasi. Kecerdasan seorang anak, terutama yang masih di bawah 12 tahun, tidak akan memberikan banyak manfaat bila sang anak memiliki kekurangan dalam hal kemampuan berkonsentrasi. Hmmm… Gawat juga ya? Jadi anda juga jangan langsung berpikir bahwa buah hati anda memiliki tingkat kecerdasan yang rendah bila buah hati anda jarang mendapat nilai yang baik. Siapa tahu buah hati anda termasuk anak yang cerdas, hanya saja susah berkonsentrasi saat mengikuti pelajaran di sekolah.
    Lalu bagaimana untuk mengatasi hal ini? Saya akan memberikan beberapa pengalaman saya, tentang bagaimana cara yang baik, agar anda bisa menjadi orang tua yang lebih positif dan kreatif. Dalam kasus ini adalah cara memgajarkan kepada sang buah hati supaya memiliki kemampuan konsentrasi yang yang baik.
    1. Melatih anak untuk hidup mandiri.
    2. Berikan perhatian yang cukup
    3. Jangan Biarkan Anak Terbebani Dengan Aktivitas Yang Tidak Disukai.
    4. Perhatikan Pola Makanan
    5. Berikan Hiburan Yang Cukup, Menyenangkan, dan Bermanfaat.

    Penjelasan lebih lengkap dari poin2 di atas bisa didapatkan di: lagu2anak.blogspot.com

    BalasHapus

Beri komentar pada artikel ini

Related Posts with Thumbnails